Halaman

Jumat, 16 Desember 2011

Sabtu, 16 April 2011

surat kepada teman

teman sekarang aku sudah besar..
dan sekarang aku sudah punya pacar..
dan jangan cemas teman..
aku sangat yakin dia seorang perempuan..

dia bukan wanita yang sangat cantik
dengan pakaian serba dari butik
dan wajah yang dipenuhi kosmetik
atau dengan bulu mata lentik
yang mungkin karena sering ditarik tarik

dia hanya seorang wanita yang nyaman
bisa menjadi teman apalagi pasangan
tempat curhat bagai sahabat
tempat mengadu bagai ibu
memadu kasih karena memang seorang kekasih

teman.. aku sangat senang
bagaimana tidak, dia akhirnya memanggilku sayang
bisa kaubayangkan teman, dia memanggilku sayang
ah teman,, aku benar benar terbang melayang

tapi teman.. maaf
aku belum siap mendoakan agar dia mendapatkkan yang terbaik.
karena aku takut belum bisa menjadi yang terbaik.
jadi sebelum mendoakan dia
doakanlah aku terlebih dahulu ya.. (egois)

*belum siap bukan berarti tidak bisa hanya mungkin belum bisa..
setidaknya biarkan dia bersamaku sekarang
sebelum dia menemukan yang terbaik itu

Senin, 21 Maret 2011

cinta jadi sahabat

sahabat jadi cinta pasti sudah menjadi biasa
atau bahkan sering kali cinta berkedok persahabatan,,
terkadang berakhir manis
tak jarang berakhir menangis,,

tapi bagaimana dengan cinta jadi sahabat ???
dari pacar jadi sahabat... ??

kalau sahabat jadi cinta merupakan hal yang sering terjadi
tapi cinta jadi sahabat justru hal yang sangat jarang terjadi.

ah sangat disayangkan padahal.
pernah saling mengenal lebih dekat dan lebih dalam
pernah saling menyayangi, saling memperhatikan
saling saling lainnya
sangat disayangkan memang
padahal itu bisa menjadi point penting untuk menjadi sahabat.

begitu pedihkah sakit yang ditinggalkan dari putusnya hubungan,
tidak bisakah kebaikan selama ini, rasa sayang selama ini
menutupi rasa yang ditinggalkan saat putusnya hubungan yang terjadi tanpa diduga.

seorang pria pernah berjanji untuk menyayangi wanitanya dalam kondisi apapun
maka sebagai pria janji itu tetap harus dipegang..
saya percaya, setiap kita memiliki hati yang lapang,,
setiap orang yang kita sayangi memiliki tempat tersendiri di hati kita masing masing
dan tidak akan mengambil tempat yang lain.

sahabat jadi cinta bisa terjadi, kenapa cinta jadi sahabat begitu sulit terjadi.
saya yakin siapapun yang hadir dalam hati ini,,
sekarang dan nanti juga tidak akan keberatan,
karena memang, semua memiliki tempat tersendiri.

pendekatan baik baik
pacaran baik baik
putus baik baik
dan sekarang saya yakin semua juga akan baik baik saja
karena pada dasarnya kita orang yang baik.

cinta jadi sahabat ??? mngapa tidak..
sulit bukan berarti tidak mungkin
karena pada dasarnya kita orang baik.
yang tidak pernah memiliki niat untuk saling menyakiti.

Minggu, 20 Februari 2011

ayat ayat cinta versi gw

Aq ini adalah fahri
Setiap lelaki pasti akan iri
Karna pacar tak perlu kucari
Pasti banyak yang bakal mengantri

Sekarang aq kuliah di mesir
Sebuah negri di gurun pasir
Musim kemarau tak pernah berakhir
Jadi Jemur pakaian tak perlu khawatir
Juga tak perlu takut akan banjir

Aq kuliah di Al Azhar
Gedungnya bertingkat juga besar
Bisa kuliah disini terbilang sukar
Pastilah karna aq ini memang pintar

Maria itu tetangga di atas rumah
Gadis manis berambut merah
Orangnya cantik juga ramah
Yang paling penting dia suka ngasih hadiah





Pertama kali kukenal aisyah
Sewaktu naik trem pulang kerumah
Kukira dia itu adalah ninja
Atau mungkin emang iya

Waktu itu ada seorang cewek bulek
Yang pake baju pamerin ketek
Membuat emosi orang mesir menjadi naek
Mungkin kebauan ama keleknya si bulek

Ketika aisyah mempersilahkan si bulek duduk
kayaknya Si mesir jadi merajuk (ngambek)
Sedari tadi dia ga dapat tempat duduk
eh si bulek yg baru naik bisa duduk dengan khusuk

wahai prempuan kafir amerika
kira kira begitu si mesir berkata
si bulek tampaknya diam saja
dia kan ga ngerti artinya

to be continiu......

gombalan masa lalu (3)

Aku bingung mengdekskripsikanmu dengan apa,
Aku ingin mendeskripsikanmu dengan bulan
Tapi bulan hanya bersinar di malam hari
Aku ingin mendeskripsikanmu dengan intan
Tapi intan baru akan cantik bila diolah
Aku ingin mendeskripsikanmu dengan bidadari
Tapi bidadari hanya hadir di dunia maya.

Kau adalah wanita yang selalu bersinar setiap saat dengan kecantikan yang alami, yang ada di dunia nyata. hahahaha

gombalan masa lalu (2)

kamu adalah matahariku, itu gombal
kamu adalah hidupku, itu bohong
kamu adalah nafasku, itu tidak mungkin
kamu itu hanya senyumku…
tapi kalau itu hilang,,
aku bagaii burung yang tak lagi ada keinginan untuk terbang
bagai setan yang tak lagi berkeinginan menggoda manusia
bagai ronaldo yang telah enggan bermain bola
dan mungkin bagai megawati yang tak lagi bernafsu jadi presiden RI
hambar..
krik krik krik…

hanya catatan kecil sebagai oposisi terhadap diri sendiri sebagai mahasiswa

ketika pemilu semua kalangan mendukung SBY, tak terkecuali Mahasiswa,,
kenapa sekarang ketika sang pemimpin telah terpilih
mahasiswa yang tadinya memberikan dukungan suara cukup besar justru melakukan penolakan...
apakah hanya sebagai gerakan untuk menunjukkan eksistensi,,
maaf kepada sesama rekan mahasiswa,,
satu hal yang mengganjal dalam kepala saya...
kenapa ketika kegiatan2 aksi berkurang,
tidak semeriah jaman 98 justru dimaknai sebagai mahasiswa mulai apatis terhadap pemerintahan...
kenapa tidak dimaknai bahwa kestabilan pemerintahan yang semakin baik sehingga tidak menimbulkan kontroversi,,
kenapa kita harus mencari cari kesalahan...
kenapa kita harus memaksakan eksistensi untuk melakukan aksi,, ???
apabila setiap moment dijadikaN lahan untuk melakukan aksi,,
berapa banyak dana yang dihabiskan yang manfaatnya belum tentu bisa dirasakan oleh masyarakat Indonesia...
kita ingin pendidikan yang lebih baik,,
prekonomian dan kesejahteraan yang lebih baik,,
pelayanan kesehatan, pemberantasan korupsi,, dan sebagainya....
sadarlah teman pemerintah juga menginginkan hal tersebut,,
tapi tidak semudah yang kita inginkan,,
tak perlu terlalu sering mengajari pemerintah
karena pada faktanya pemerintahan dalam kabinet
adalah orang orang pilihan yang jauh lebih cerdas dari kita.....
dan satu lagi,, mereka dahulu juga mahasiswa...

bila keadaan kita balik,,
mahasiswa yang dikritisi,,
mungkin setiap minggu kita akan melihat aksi kecaman dan kritikan....
lihatlah diri kita,
apakah kita sudah menjalankan kewajiban kita sebagai mahasiswa..
sudah berapa sering kita melakukan korupsi dan ketidakjujuran
kepada orang tua, dosen
dan badan badan yang menjadi pertanggung jawaban kita
"sebagai mahasiswa "